Bekerja Sambil Traveling ke Berbagai Tempat di Muka Bumi

Sebagai seorang penyelam, Derawan tentu menjadi salah satu destinasi menyelam impian saya. Berenang bersama kura-kura di Turtle Traffic, bersantai menikmati indahnya pantai di Pulau Maratua, hingga berenang bersama ubur-ubur tak bersengat di Danau Kakaban, tentu akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

Di satu sisi, pekerjaan saya sebagai web-developer memungkinkan saya untuk bekerja dari mana pun selama tersedia koneksi ke internet. Saya punya impian, bekerja sambil traveling ke berbagai tempat di muka bumi. Bekerja di pinggir pantai di Pulau Maratua, Derawan, misalnya. Dengan ditemani es kelapa muda yang segar, siapa sih yang tak mau?

Atau jika lelah bekerja, saya tinggal bergeser ke pantai menikmati deburan ombak menyentuh kaki. Atau bisa saja saya segera memasang dive-gear lalu nyemplung untuk menyapa ikan-ikan dan terumbu karang.

Namun bepergian dengan membawa laptop yang berat tentu bukan hal nyaman. Laptop DELL Inspiron 14 3442 yang bobotnya hanya sekitar 2 Kg tentu menjadi pilihan tepat untuk dibawa bepergian. Layar berukuran 14 inchi merupakan ukuran yang pas — tak terlalu sempit, tak terlalu lebar — untuk saya yang hampir tiap hari harus berurusan dengan barisan kode program.

Meski ringan, desain DELL Inspiron 14 3442 termasuk kokoh dan stylish. Baterai berkapasitas 40 Wh, membuat DELL Inspiron 14 3442 mampu bertahan cukup lama tanpa harus sering-sering mengisi daya. Tentu ini akan berguna bila sedang berada di tempat yang minim listrik.

Saya yang suka memotret bisa dengan mudah dan cepat memindahkan hasil foto dari kamera ke laptop DELL Inspiron 14 3442 melalui slot media card terintegrasi. Tak perlu lagi membawa card reader, tinggal colok dan foto siap dipindah. Laptop keren ini juga telah mendukung USB 3.0 yang kecepatannya bisa mencapai 5 Gbit/s. Set set, foto pun dengan cepat berpindah.

Menikmati foto-foto birunya langit dan warna tosca laut tentu akan lebih ciamik jika dilihat melalui layar beresoulusi high-definition (HD) di laptop DELL Inspiron 14 3442, bukan?

Ah, rasanya saya mendengar suara debur ombak menerpa pantai. Oh, Derawan. Akankah saya menjejakkan kaki ke sana?



  • Tulisan ini membuat saya menang dan berangkat ke Derawan pada tanggal 18-21 Desember 2014